Wajib Tahu! Arab Saudi Terapkan Aturan Baru Umrah, Izin Masuk dan Hotel Jelang Musim Haji 2025

Wajib Tahu! Arab Saudi Terapkan Aturan Baru Umrah, Izin Masuk dan Hotel Jelang Musim Haji 2025

Pemerintah Arab Saudi menerapkan sejumlah aturan baru umrah menjelang musim haji 2025.-Ilustrasi-

BACA JUGA: Ini 5 Pemain Persib yang Pernah Cetak Gol ke Gawang Bali United dalam 5 Pertemuan Terakhir di Liga 1

Permohonan izin masuk dapat dilakukan secara daring melalui platform Absher Individuals atau portal Muqeem. Jemaah atau individu yang tidak memiliki dokumen sah akan langsung dipulangkan ke tempat asalnya.

Penangguhan Pengajuan Izin Umrah Melalui Platform Nusuk

Sebagai bagian dari kebijakan pengendalian jemaah selama musim haji, Pemerintah Arab Saudi menangguhkan sementara pengajuan izin umrah melalui platform digital Nusuk.

Kebijakan ini berlaku mulai 29 April hingga 10 Juni 2025 dan mencakup warga negara Arab Saudi, negara-negara Teluk (GCC), ekspatriat serta pemegang visa lainnya.

BACA JUGA: Pusat Kuliner dan Area Parkir Alun-Alun Ciamis Resmi Dibuka, Diharapkan Jadi Daya Tarik Baru Kota

Pembatasan Akses Hotel di Makkah

Selain itu, seluruh hotel di wilayah Makkah dilarang menerima tamu yang tidak memiliki visa haji atau izin resmi untuk bekerja maupun tinggal selama musim haji berlangsung. Aturan ini efektif diberlakukan mulai 29 April 2025 hingga akhir musim haji.

Langkah ini ditujukan untuk mencegah penyalahgunaan fasilitas akomodasi dan menjaga ketertiban serta keselamatan selama puncak ibadah haji.

Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji Indonesia

Sementara itu, Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama RI telah menetapkan Rencana Perjalanan Haji (RPH) 1446 H.

BACA JUGA: Cuma Hari Ini! Klaim Saldo DANA Kaget 15 April 2025 Tanpa Ribet, Langsung Cair Gak Perlu Nugas Dulu

Jemaah haji asal Indonesia dijadwalkan akan memasuki asrama haji pada 1 Mei 2025. Selanjutnya, proses keberangkatan ke Tanah Suci akan dimulai secara bertahap pada 2 Mei 2025 dari berbagai embarkasi.

Sumber: