Selanjutnya, sekolah sudah kedatangan puskesmas untuk memberikan penyuluhan kepada siswa mengenai pencegahan gondongan sampai pola makan sehat.
Informasi itu juga dibagikan kepada komunitas orang tua siswa. ”Kita sudah melakukan pemberitahuan kepada orang tua, ketika anaknya sakit tidak usah memaksakan sekolah, dapat belajar dari rumah,” kata dia.
Berkat melakukan langkah pencegahan tersebut, kini pembelajaran SDN 3 Ciamis sudah normal. Lima siswa kelas 1 yang gondongan sudah mulai sekolah kembali.
BACA JUGA: Erick Thohir Bocorkan Alasan Kevin Diks Bisa Debut Lawan Jepang, Ada Peran Ini Ternyata
Apa Itu Gondongan?
Dikutip dari kesehatan.jogjakota.go.id, gondongan merupakan penyakit yang disebabkan virus golongan paramyxovirus yang menyerang kelenjar parotis atau kelenjar yang memproduksi air liur dan memicu pembengkakan pada pipi.
Tanda-tanda umum biasanya muncul 12-25 hari setelah infeksi, ditandai dengan pembengkakan kelenjar parotis yang membuat pipi dan rahang terlihat bengkak.
Berikut ini gejala klinis gondongan
- Pipi bengkak di satu atau kedua sisi akibat pembengkakan kelenjar parotis
- Demam hingga 39 derajat celcius
- Sakit kepala
- Nyeri saat mengunyah atau saat menelan makanan
- Mulut terasa kering
- Nyeri sendi dan bagian perut
- Mudah lelah
- Hilang nafsu makan