Regulasi Perdagangan Kripto di Rusia Diperketat! Hanya Investor Kaya yang Bisa Trading?

Regulasi Perdagangan Kripto di Rusia Diperketat!--
RADARTASIK.COM - Pemerintah Rusia melalui Kementerian Keuangan dan Bank Sentral sedang menyusun regulasi baru yang disebut Experimental Legal Regime (EPR) untuk mengatur perdagangan kripto di Rusia.
Langkah ini bertujuan untuk membatasi perdagangan mata uang digital hanya kepada investor super-qualified di Rusia, yang memiliki kualifikasi keuangan tinggi.
Menurut laporan terbaru, regulasi ini masih dalam tahap pengembangan.
BACA JUGA:Kapitalisasi Pasar Pi Coin Tembus $12 Miliar! Apakah Ini Awal Kejayaan?
Namun, pemerintah menegaskan bahwa hanya individu atau lembaga yang memenuhi syarat tertentu yang dapat berpartisipasi dalam perdagangan aset kripto di negara tersebut.
Salah satu aspek penting dari regulasi ini adalah kriteria ketat bagi investor super-qualified di Rusia.
Menurut Alexey Yakovlev, Direktur Departemen Kebijakan Keuangan Kementerian Keuangan Rusia, hanya kelompok tertentu yang diperbolehkan melakukan perdagangan kripto, seperti:
• Bank dan institusi keuangan besar
• Pelaku pasar profesional
• Individu dengan aset keuangan besar
Saat ini, batas kekayaan minimum bagi investor berkualifikasi di Rusia adalah 12 juta rubel.
Namun, pada 1 Januari 2026, batas ini akan meningkat menjadi 24 juta rubel, yang semakin mempersempit jumlah orang yang dapat terlibat dalam perdagangan kripto di Rusia.
Tujuan Regulasi Perdagangan Kripto di Rusia Diperketat
Pemerintah Rusia menekankan bahwa regulasi ini bertujuan untuk menciptakan ekosistem yang lebih aman bagi perdagangan kripto.
Ada tiga faktor utama yang menjadi fokus regulasi ini:
Sumber: