Pesan untuk Zalnando, Segera Pulang ke Bandung, Persib Membutuhkan untuk Putaran Kedua Liga 1
Momen kebersaman Zalnando dengan rekan-rekannya di Persib.-IG zalnando2727-
BANDUNG, RADARCIAMIS.COM - Zalnando dikabarkan pulang ke Persib pada putaran kedua Liga 1 2024-2025.
Masa peminjaman Zalnando bersama PSIS Semarang akan segera berakhir. Diperkirakan, masa peminjaman pemain asal Cimahi itu akan usai pada putaran pertama Liga 1 2024-2025.
Pelatih Persib Bojan Hodak mengakui timnya membutuhkan kekuatan Zalnando untuk mengarungi putaran kedua.
Karena itu, tim berencana membawa pulang Zalnando dari PSIS Semarang.
Bojan menyebut pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu bisa menjadi opsi untuk menggantikan peran Rezaldi Hehanussa.
BACA JUGA:Dibutuhkan Segera, Rumah Sakit Unpad Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3, Simak Syaratnya
Bojan menyampaikan Rezaldi Hehanussa belum tentu bisa tampil dalam waktu dekat ini.
Dia mengatakan mantan pemain Persija Jakarta itu masih menjalani pemulihan dari cederanya.
Lebih lanjut, pelatih asal Kroasia itu memperkirakan Rezaldi Hehanussa masih memerlukan beberapa waktu ke depan untuk pemulihan.
Kekosongan di sektor pertahanan itu menjadi salah satu alasan Maung Bandung ingin segera memulangkan Zalnando pada putaran kedua.
Dia diharapkan bisa menggantikan peran yang ditinggalkan Rezaldi dari pekan ke-3 hingga saat ini.
Untuk diketahui, Rezaldi baru merasakan sekali tampil di musim ini pada pekan ke-2 melawan Dewa United.
BACA JUGA:Ini Lokasi SPBU di Ciamis yang Bisa Dikunjungi Saat Perjalanan Libur Nataru 2024/2025
Pada pertandingan itu, Persib Bandung vs Dewa United bermain imbang 2-2. Setelah itu, dia tak lagi bermain bersama tim lantaran mengalami cedera.
Sumber: