Vivo V50 Lite Resmi Hadir di Indonesia, Baterai 6500 mAh Sejarah di Lini V Lite, Harga Mulai 3 Jutaan

Vivo V50 Lite Resmi Hadir di Indonesia, Baterai 6500 mAh Sejarah di Lini V Lite, Harga Mulai 3 Jutaan

Vivo kembali menghadirkan gebrakan di pasar smartphone Indonesia dengan merilis Vivo V50 Lite, Kamis 17 April 2025.-Vivo-

RADARCIAMIS.COMVivo kembali menghadirkan gebrakan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan Vivo V50 Lite, Kamis 17 April 2025.

HP terbaru dari Vivo ini mengusung baterai besar 6500 mAh namun tetap dalam desain ultra-tipis hanya 7,79 mm.

Peluncuran ini menandai kehadiran baterai berkapasitas besar pertama dalam lini V Lite series sekaligus menjadi perangkat paling tipis dengan baterai terbesar di kelasnya.

Kehadiran baterai jumbo ini merupakan respons terhadap kebutuhan konsumen masa kini, terutama generasi yang aktif dan sering berpindah aktivitas tanpa banyak waktu istirahat.

BACA JUGA: Jangan Sampai Telat! Cara Klaim Saldo DANA Gratis Rp1.000.000 dari Link DANA Kaget Jumat Berkah Hari Ini

HP Vivo terbaru ini siap menemani aktivitas harian seperti video call saat sarapan, mengedit konten di sela coffee break, bermain gim usai kuliah hingga menonton serial favorit sebelum tidur.

Vivo V50 Lite dibuat untuk tetap aktif mendukung kegiatan Anda seharian penuh, tanpa ketergantungan pada pengisian daya eksternal.

Menariknya, meski dibekali baterai besar, proses pengisian dayanya tetap cepat berkat dukungan 90W FlashCharge.

Teknologi ini memungkinkan pengisian hingga 50% hanya dalam waktu 24 menit dan mencapai penuh dalam 53 menit.

BACA JUGA: Dirumorkan Gabung Persib, Segini Nilai Transfer Jordi Amat, Lebih Mahal dari Marc Klok dan Nick Kuipers?

Saat baterai benar-benar kosong, fitur Zero-Power Superfast Startup memungkinkan perangkat menyala kembali hanya dalam 3 detik menggunakan charger bawaan.

Vivo juga menjamin daya tahan jangka panjang pada perangkat ini. Berdasarkan hasil pengujian internal, baterai Vivo V50 Lite tetap mampu mempertahankan hingga 80% kapasitasnya setelah melalui 1.700 siklus pengisian, setara dengan penggunaan aktif lebih dari lima tahun. 

Hal ini didukung oleh fitur 5-Year Battery Health yang menjadikannya pilihan ideal bagi pengguna yang mengutamakan durabilitas.

Dari sisi keamanan, Vivo menyematkan sistem 24-Dimension Charging Protection yang melindungi setiap elemen proses pengisian daya, mulai dari potensi over-voltage, over-current, hingga gangguan listrik statis. 

Sumber: