HP Terbaru untuk Gen Z, Baterai Tahan Lama, Desain Tipis dan Trendi: Vivo V50 Lite 5G

Vivo Indonesia memperkuat posisinya di pasar smartphone Tanah Air dengan rencana meluncurkan Vivo V50 Lite 5G, HP terbaru untuk Gen Z.-Vivo Indonesia-
RADARCIAMIS.COM – Vivo Indonesia kembali memperkuat posisinya di pasar smartphone Tanah Air dengan segera meluncurkan HP terbaru untuk Gen Z yakni Vivo V50 Lite 5G.
Hadir sebagai jawaban atas kebutuhan Gen Z yang mendambakan ponsel berdesain trendi namun tetap memiliki ketahanan dan performa tinggi, V50 Lite tampil dengan berbagai keunggulan yang menonjol di kelasnya.
Salah satu daya tarik utama dari Vivo V50 Lite adalah desainnya yang sangat ramping. Dengan ketebalan hanya 7,79 mm, ponsel ini diklaim sebagai yang paling tipis di kelasnya.
Meski memiliki bodi tipis, Vivo tidak mengorbankan kapasitas baterai. V50 Lite dibekali dengan baterai besar berkapasitas 6500 mAh yang mampu menunjang aktivitas harian pengguna tanpa perlu sering mengisi daya.
BACA JUGA: Kapan POCO F7 Series Masuk Indonesia, Simak Dulu Harga dan Spesifikasi POCO F7 Pro dan POCO F7 Ultra
BACA JUGA: SALDO DANA CAIR! Begini Cara Klaim Saldo DANA Gratis Rp200 Ribu Pakai Aplikasi Penghasil Saldo DANA
Dari segi tampilan, V50 Lite mengusung layar P-OLED dengan konsep Borderless Screen, yang untuk pertama kalinya diterapkan dalam seri V Lite.
Teknologi layar ini memberikan pengalaman visual yang lebih imersif dan fleksibel, sekaligus mendukung desain yang lebih ringan dan elegan.
Pilihan warna All Gold yang dibawanya turut mempertegas kesan stylish dan premium yang cocok dengan gaya hidup Gen Z.
Walau tampil ramping, Vivo V50 Lite tetap memprioritaskan daya tahan. Perangkat ini telah mengantongi sertifikasi SGS Five-Star Drop Resistance dan sertifikat ketahanan berstandar militer.
BACA JUGA: Vivo V50 Lite 5G Segera Meluncur di Indonesia, Baterai 6500 mAh dan Desain Tipis Jadi Andalan
Tak hanya itu, smartphone ini telah lolos uji ketahanan debu dan air setara IP69, menjadikannya salah satu perangkat paling tangguh di kelasnya.
Untuk mendukung produktivitas dan kreativitas generasi muda, Vivo membekali V50 Lite dengan berbagai fitur berbasis kecerdasan buatan (AI).
Sumber: