BANDUNG, RADARCIAMIS.COM - Gervane Kastaneer resmi menjadi bagian dari Persib Bandung. Dia menandatangani kerja sama dengan durasi kontrak 1,5 tahun.
Gervane Kastaneer menjadi pemain asing pertama yang direkrut Persib Bandung pada bursa transfer paruh musim Liga 1 2024-2025.
Dalam waktu dekat ini, Gervane Kastaneer akan diperkenalkan ke publik. Setelah menandatangani kontrak kerja sama dengan Persib, pemain asal Curacao itu sudah berbicara target di Liga 1.
Gervane Kastaneer mengungkapkan target utamanya bersama Persib adalah menjuarai Liga 1. Dia ingin membawa tim meraih gelar juara secara back to back.
BACA JUGA:Mailson Lima Resmi Dilepas, Persib Datangkan Mantan Pemain ADO Den Haag, Ini Profilnya
Dia mengaku sangat bersemangat untuk menggapai target itu bersama Persib Bandung.
"Saya bersemangat untuk bisa menjadi juara Liga Indonesia bersama Persib dan sekaligus mendapatkan gelar back to back," kata Kastaneer dikutip dari Instragram persib, Rabu 8 Januari 2025.
Lebih lanjut, mantan pemain ADO Den Haag itu mengaku sudah tak sabar ingin berjumpa dengan pendukung Persib, Bobotoh.
"Saya ingin segera bertemu kalian semua," katanya.
Setelah bergabungnya Kastaneer di bursa transfer paruh musim, maka Maung Bandung harus melepas satu pemain asingnya.
Persib dikabarkan melepas Mailson Lima jelang putaran kedua Liga 1 2024-2025 dimulai.
Dilepasnya pemain asal Cape Verde itu dibenarkan Sporting Director of PT PBB Adhitia Putra Herawan.
Dia menjelaskan Mailson Lima harus dilepas tim Karena kuota pemain asing sudah lebih dari 8 pemain.
Meski demikian, pihaknya akan berupaya untuk mencarikan tim baru untuk Mailson Lima.
BACA JUGA:Ini Statistik Gervane Kastaneer, Pemain Asing Persib yang Pernah Main di Klub Besar Eropa