Bikin Ngiler, Ini 5 Kuliner Ciamis yang Enak Disantap Saat Siang Maupun Malam Hari, Ada Sop Kambing?

Jumat 01-11-2024,13:00 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Ruslan

CIAMIS, RADARCIAMIS.COM - Cita rasa kuliner Ciamis memang sudah tak diragukan lagi. Setiap sudut kota terdapat banyak penjualan aneka kuliner mulai dari makanan berat hingga cemilan.

Kuliner Ciamis terkenal dengan masakannya yang menggunakan rempah-rempah. Maka tak heran, cita rasa yang dihadirkan begitu kental dan memanjakan lidah.

Selain itu, terdapat aneka kuliner legendaris yang cita rasanya terjaga hingga kini. Tentunya, hidangan yang ada di Kota Galuh dapat membuat pembeli ketagihan mencobanya.

Pada artikel ini akan merekomendasikan 5 kuliner Ciamis yang nikmat disantap di siang maupun malam hari.

BACA JUGA:Ini Ternyata 5 Wisata Ciamis Terbaru untuk Liburan Keluarga di Akhir Tahun, Indah Banget

Mau tahu apa saja kulinernya? Simak pembahasannya berikut ini:

Bubur Pusaka

Bubur Pusaka dikenal sebagai tempat tempat bubur legendaris yang ada di Kabupaten Ciamis.

Penjual bubur ini menawarkan hidangan yang mengenyangkan dengan harga terjangkau. Maka tak heran, banyak warga yang menggemari Bubur Pusaka.

Lokasinya juga cukup strategis tepatnya di Jalan Rumah Sakit No. 45, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis.

Tentunya, bubur yang ditawarkan sangat nikmat disantap pada siang maupun malam hari untuk menghilangkan rasa lapar.

BACA JUGA:Mau Jadi Polisi? Ikuti Penerimaan Bakomsus Polri 2025, Ini Jadwal dan Persyaratannya

Bakso H Oding

Bakso H Oding memang sudah terkenal. Tempat ini beralamat di Jalan Ir. H. Juanda No. 147.

Bakso H Oding juga menjadi salah satu kuliner legendaris karena sudah ada sejak tahun 1955.

Meski sudah melewati berbagai zaman, Bakso H Oding tetap menjaga cita rasa kuliner secara turun temurun.

Bagi pembeli yang ingin menikmati bakso legendaris ini dapat request mie golosor sebagai pelengkap menunya.

Kategori :