Profil Mariano Peralta, Pemain Borneo FC yang Labui Kevin Mendoza, Bakal Direkrut Persib di Bursa Transfer?

Kamis 17-04-2025,14:15 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Ruslan

BANDUNG, RADARCIAMIS.COM - Pemain Borneo FC Mariano Peralta ramai diperbincangkan karena berhasil mengelabui lini pertahanan Persib Bandung mulai dari bek hingga penjaga gawang.

Pada pertandingan pekan 28 Liga 1 2024-2025, penyerang Borneo FC Mariano Peralta sukses menjebol gawang Persib Bandung sebanyak dua kali.

Padahal, gawang Persib pada pertandingan melawan Borneo FC itu dijaga oleh kiper Timnas Filipina, Kevin Mendoza. Namun, Mariano Peralta tetap mampu menaklukkannya melalui tendangan dari jarak jauh.

Dua gol yang disarangkan Mariano Peralta itu membuat Persib gagal menang atas Borneo FC di laga pekan 28 Liga 1. Laga berakhir imbang 2-2.

Bagi Bobotoh yang ingin mengetahui profil Mariano Peralta, mari simak pembahasannya pada artikel berikut ini.

BACA JUGA:Link DANA Kaget 17 April 2025 Sudah Tersedia! Saldo DANA Gratis Rp 100.000 Bisa Langsung Kamu Ambil

Profil Mariano Peralta

Berdasarkan Transfer Markt, Mariano Peralta merupakan pemain kelahiran Argentina yang didatangkan Borneo FC dari klub Uruguay, CA Cerro.

Mariano Peralta didatangkan Borneo FC pada musim ini. Bagi dia, Liga 1 2024-2025 menjadi musim pertamanya berkarier di Liga Indonesia.

Pemain kelahiran 1998 ini tampil impresif bersama Borneo FC. Hingga pekan 28, sudah ada 6 gol yang dicatatkannya.

Mariano Peralta menjadi salah satu mesin gol anyar Borneo FC selepas ditinggal Matheus Pato ke China.

Pemain yang memiliki nilai transfer Rp6,08 miliar ini bermain di sayap kanan. Itu artinya, dia bermain di posisi yang sama seperti pemain Persib Ciro Alves.

Tidak hanya jago dalam mencetak gol, dia juga sudah mencatatkan sebanyak 9 assist.

BACA JUGA:Bisa Dapat Rp450 Ribu Sehari, Berikut Cara Mendapatkan Saldo DANA Gratis dari Aplikasi Musik

Koleksi umpan gol yang dimilikinya ini hanya tertinggal 2 saja dari penyerang Persib Ciro Alves yang sudah mengoleksi 11 assist.

Kategori :