Bukit Baros Ciamis Cocok untuk Tahun Baruan 2025, Nikmati Sejuknya Udara dari Ketinggian 1500 MDPL
Pemandangan di Bukit Baros Ciamis.-IG wisataalam_bukitbaros-
CIAMIS, RADARCIAMIS.COM - Bukit Baros merupakan salah satu tempat yang hits di Kabupaten CIAMIS.
Bukit Baros dikenal sebagai objek wisata yang cocok untuk aktivitas kemah (camping).
Destinasi wisata yang beralamat di Desa Ciomas, Kecamatan Panjalu ini memiliki kawasan yang cukup luas sehingga cocok untuk berwisata.
Wisatawan yang berkunjung dapat melihat indahnya pemandangan pegunungan menakjubkan.
Wisatawan yang ingin nikmati keindahan alam dengan puas dapat melakukan camping di area yang telah disediakan.
Dengan segala keunggulan yang ditawarkan, destinasi wisata ini cocok untuk menikmati momen libur tahun baruan 2025.
BACA JUGA:Rumor Hangat, Rizky Ridho Dikabarkan Diminati FC Tokyo, Akankah Bek Timnas Indonesia Ini Abroad?
Di kawasan ini, wisatawan dapat bebas menikmati keindahan alam sekaligus menghirup udara segar dari ketinggian 1500 MDPL.
Lokasinya yang berada di ketinggian membuat objek wisata ini ideal untuk berkemah bersama keluarga maupun teman.
Selain itu, lokasinya yang berada di ketinggian membuat suasana di titik wisata dan sekitarnya menyejukkan sehingga bisa menyegarkan pikiran.
Menikmati libur akhir tahun 2024 atau menyambut tahun baruan 2025 di Bukit Baros dapat membuat momen kumpul bersama keluarga maupun teman lebih berkesan.
BACA JUGA:Tekad Berkelas Pemain Muda Persib Bersama Timnas Indonesia, Ingin Masuk Skuad Utama
Harga tiket masuk dan fasilitas
Harga tiket masuk Bukit Baros Ciamis untuk kunjungan biasa yakni Rp5 ribu per orang. Pengunjung juga dikenakan tarif parkir motor Rp2 ribu, sementara mobil Rp5 ribu.
Kemudian, untuk wisatawan yang akan berkemah dikenakan tarif tiketnya Rp10 ribu dengan biaya parkir motor Rp5 ribu dan mobil Rp10 ribu.
Sumber: