Daftar Pemain Abroad yang Berpotensi Dipanggil Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Justin Hubner Ada?
![Daftar Pemain Abroad yang Berpotensi Dipanggil Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Justin Hubner Ada?](https://radarciamis.disway.id/upload/4a9d993882b80711403ea189c8f8ed15.jpeg)
3 pemain abroad Timnas Indonesia.-IG pengamatsepakbola-
JAKARTA, RADARCIAMIS.COM - Pemain yang berkarir di luar negeri atau pemain abroad berpotensi mendapat panggilan dari Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024.
Meskipun sebelumnya pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyampaikan akan memaksimalkan skuad U22 dan pemain yang berkarir di dalam negeri.
Turnamen Piala AFF 2024 akan mulai digelar pada 8 Desember hingga 5 Januari 2024.
Meski turnamen ini bukan menjadi agenda FIFA, Timnas Indonesia tetap akan mempersiapkan skuad terbaiknya demi tembus ke partai final.
BACA JUGA:Agendakan Libur Tahun Baru 2025 ke Curug Panganten Ciamis, Berenang atau Body Rafting Bisa?
Namun, Shin Tae-yong tak akan menggunakan tim inti Timnas Indonesia secara keseluruhan lantaran tengah difokuskan pada laga kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga.
Sedikitnya, terdapat 6 pemain abroad yang berpotensi dipanggil Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024.
Mereka yang berpotensi main di turnamen Asia Tenggara ini di antaranya Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam, Ronaldo Kwateh, Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.
Bahkan beredar kabar, Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam, Ronaldo Kwateh sudah masuk ke dalam kantong pemanggilan Shin Tae-yong.
BACA JUGA:Breaking News! PT LIB Tunda Laga Persib vs Bali United, Ketahui Jadwal Baru Laga Ini
Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick berpeluang tampil di Piala AFF. Apalagi, ketiganya masih terbilang berusia muda.
Namun, ketiganya juga belum tentu bergabung bersama tim nasional meski mendapat panggilan dari Coach Shin.
Pasalnya, Piala AFF bukan bagian dari kalender FIFA sehingga terkadang klub keberatan untuk melepas pemainnya.
Jadi, jika klub tak melepas pemainnya maka tim nasional juga sulit untuk mendatangkannya.
Sumber: