Ini Catatan Calvin Verdonk Bersama Timnas Indonesia di Tahun 2024, Selalu Jadi Andalan Coach Shin

Pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk merangkul Pratama Arhan.-IG c.verdonk-
BACA JUGA:Ciro Alves Minta Bantuan Bobotoh untuk Mengalahkan Borneo FC
Pada pertandingan kualifikasi terakhir melawan Arab Saudi, skuad Garuda berhasil menaklukkan The Green Falcon dengan skor telak 2-0.
Verdonk menjadi salah satu pemain kunci yang mengantarkan tim nasional meraih kemenangan.
Selama 90 menit penuh, dia tampil spartan dalam menjaga lini pertahanan. Bahkan pada akhir babak kedua, pemain berusia 27 tahun itu terlihat terpincang-pincang di lapangan.
Namun, dia terus berlari demi bisa mematahkan serangan yang dibangun pemain Arab Saudi.
BACA JUGA:Waduh Persib Kemungkinan Lawan Borneo FC Tanpa Kekuatan Penuh, Ini Penjelasan Bojan Hodak
Verdonk ajak seluruh anggota tim kembali berjuang
Pemain berdarah Belanda itu belum puas dengan hasil yang diraih pada saat melawan Arab Saudi.
Dia pun mengajak kepada rekan-rekannya untuk meningkatkan usaha demi mencapai target lolos Piala Dunia 2026.
Di akhir tahun 2024, tidak akan ada laga kualifikasi Piala Dunia 2026. Pertandingan akan kembali berlanjut pada Maret 2025.
BACA JUGA:Promo Akhir Tahun 2024, Bus Budiman Hadirkan Diskon Tiket Gede-gedean, Ini Syarat dan Ketentuannya
Thom Haye dkk masih memiliki 4 pertandingan yang harus dilalui yakni melawan Australia, Bahrain, China dan terakhir Jepang.
Karena itu, Verdonk berjanji akan memaksimalkan usaha demi menempati runner up grup atau minimal masuk 4 besar klasemen Grup C.
Sumber: