Lengkap! Ini Jadwal Mandiri ASEAN U23 Championship 2025, Timnas Indonesia U23 Tuan Rumah

Lengkap! Ini jadwal Mandiri ASEAN U23 Championship 2025, Timnas Indonesia U23 tuan rumah. Foto: Stadion Patriot Candrabhaga / PSSI)--
JAKARTA, RADARCIAMIS.COM - Timnas Indonesia U23 sebentar lagi akan berkompetisi di ajang Mandiri ASEAN U23 Championship 2025 atau yang biasa dikenal dengan Piala AFF U23. Untuk itu, mari ketahui jadwal drawing dan pertandingannya.
Timnas Indonesia U23 dipastikan menjadi tim tuan rumah Mandiri ASEAN U23 Championship 2025. Hal itu karena Indonesia resmi ditunjuk untuk turnamen ini.
Federasi sepak bola Indonesia atau PSSI sudah menyiapkan 2 venue pertandingan yang akan digunakan di turnamen Mandiri ASEAN U23 Championship 2025.
Venue pertandingan yang dipilih keduanya merupakan stadion terbaik yang ada di Indonesia.
Stadion untuk Mandiri ASEAN U23 Championship 2025 yaitu Stadion Gelora Bung Karno (GBK) dan Stadion Patriot Candrabhaga.
Stadion yang ada di Jakarta dan Bekasi ini akan menjadi tempat bertarungnya tim-tim yang berpartisipasi pada kompetisi Mandiri ASEAN U23 Championship 2025.
Kapan jadwal Mandiri ASEAN U23 Championship 2025, baik proses drawing ataupun pertandingannya?
Agar pecinta sepak bola tanah air tak ketinggalan informasinya, berikut ini jadwal Mandiri ASEAN U23 Championship 2025.
Jadwal Drawing Mandiri ASEAN U23 Championship 2025
Berdasarkan informasi yang disampaikan PSSI, proses drawing untuk menentukan tim-tim peserta akan masuk ke grup mana, bakal berlangsung di Jakarta pada Jumat 30 Mei 2025.
Sebanyak 12 negara direncanakan akan turut berpartisipasi pada turnamen yang diselenggarakan di Indonesia ini.
Diprediksi, hampir dipastikan semua negara yang ada di Asia Tenggara ikut pada turnamen Mandiri ASEAN U23 Championship.
Untuk turnamen ini, Timnas Indonesia U23 akan ditangani oleh pelatih asal Belanda Gerald Vanenburg.
Sumber: