Spek Mobil Listrik Pertama Honda di Indonesia, Honda e:N1 Membawa Teknologi Canggih dan Desain Menawan

Spek Mobil Listrik Pertama Honda di Indonesia, Honda e:N1 Membawa Teknologi Canggih dan Desain Menawan

Simak spek mobil listrik pertama Honda di pasar Indonesia: Honda e:N1.-Foto: HPM-

BACA JUGA: Gubernur Jawa Barat Terpilih Lunasi Biaya Pengobatan Korban Geng Motor di Kota Tasikmalaya

Front Sequential Turn Lights menambah kesan modern pada bagian depan kendaraan, sementara LED Daytime Running Light (DRL) di bagian depan meningkatkan visibilitas pada siang hari.

Di bagian belakang, Full LED Tail Lights memberikan tampilan yang sporty dan elegan. Velg alloy berukuran 18 inci menambah kesan kokoh sekaligus meningkatkan performa kendaraan.

Dengan garis aerodinamis yang tegas dan detail desain dinamis, Honda e:N1 bukan hanya kendaraan listrik ramah lingkungan, tetapi juga mencerminkan gaya hidup modern yang eksklusif dan penuh kepercayaan diri.

Interior yang Elegan dan Fungsional

Memasuki kabin Honda e:N1, pengemudi dan penumpang akan merasakan suasana interior yang elegan dan premium.

Desain interior menonjolkan kenyamanan dan teknologi terkini, dengan fitur Button Transmission yang menggantikan tuas transmisi konvensional dengan tombol digital.

Fitur ini tidak hanya memberikan nuansa premium, tetapi juga meningkatkan efisiensi ruang kabin.

Sistem hiburan mobil ini dilengkapi dengan layar Display Audio 15,1 inci yang mendukung Apple CarPlay dan Android Auto, memungkinkan pengemudi untuk terhubung dengan berbagai aplikasi dengan mudah. 

BACA JUGA: Waspada! Modus Kejahatan Razia Perhiasan di Sekolah Makin Marak

Selain itu, layar 10,25 inci TFT Meter memberikan informasi berkendara secara intuitif.

Kenyamanan kabin semakin ditingkatkan dengan kursi berbahan kulit yang dilengkapi pengaturan posisi yang fleksibel melalui Driver Power Seat Adjuster (8-Way). 

Sistem pendingin udara Dual Zone Auto A/C menjamin kesejukan yang optimal di seluruh kabin, dan ventilasi belakang memberikan kenyamanan tambahan bagi penumpang di baris kedua.

Fitur lainnya, seperti Wireless Charger dan Ambient Light, semakin menambah kemewahan dan menciptakan suasana kabin yang nyaman dan berkelas.

Honda e:N1 juga menawarkan 3 Drive Mode, yang memungkinkan pengemudi untuk menyesuaikan gaya berkendara sesuai dengan preferensi.

Sumber: