- Pengumuman: 10 Maret 2025
5 Jenis Beasiswa BI 2025 yang Dibuka BI Jabar
Terdapat 5 jenis beasiswa yang tengah dibuka saat ini. Kelima beasiswa itu di antaranya Beasiswa SMK, Beasiswa D3, Beasiswa S1 Reguler, Beasiswa S1 Unggulan, dan Beasiswa S1.
BI Jabar menetapkan kriteria umum yang berbeda-beda pada kelima jenis beasiswa tersebut.
Pertama, Beasiswa SMK hanya diperuntukkan siswa-siswi yang berasal dari SMKN 4 Bandung, SMKN PP Lembang dan SMKN 1 Bandung.
Kedua, Beasiswa D3 hanya diperuntukkan bagi mahasiswa D3 yang berasal dari kampus Telkom University.
Ketiga, Beasiswa S1 Reguler. Program ini dapat diikuti oleh mahasiswa dari perguruan tinggi mitra Bank Indonesia Jawa Barat.
Pendaftar program ini diharuskan melampirkan surat keterangan tidak mampu (SKTM) dari pemerintah desa/kelurahan setempat.
Keempat, Beasiswa S1 Unggulan. Program beasiswa unggulan diperuntukkan bagi mahasiswa yang berasal dari kampus Universitas Padjajaran dan ITB.
Kelima, Beasiswa S1. Program ini dapat diikuti oleh mahasiswa dari perguruan tinggi mitra yang telah menyelesaikan sekurang-kurangnya 40 SKS atau 3 semester.
Pendaftar Beasiswa S1 harus berkomitmen untuk berperan aktif pada komunitas Generasi Baru Indonesia (GenBI) yang berada di kampus masing-masing.
BACA JUGA:Pedagang Kantin Sekolah di Ciamis Ingin Terlibat dalam Menyediakan Menu Makan Bergizi Gratis