JAKARTA, RADARCIAMIS.COM - Mari diketahui link live streaming Timnas Indonesia vs Jepang malam ini di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat 15 November 2024 pukul 19.00 WIB.
Kabar gembira bagi suporter yang tidak bisa hadir ke SUGBK. Kini, tersedia link live streaming Timnas Indonesia vs Jepang yang dapat diakses secara resmi dan mudah.
Suporter Garuda hanya perlu menyiapkan gadget atau perangkat komputer dan koneksi internet untuk bisa menyaksikan streaming laga ini.
Tapi sebelum mengakses link streaming itu, mari ketahui kesiapan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong jelang menghadapi tim berjuluk Samurai Biru.
BACA JUGA:Wow Keren Banget, Honda Luncurkan Scoopy Terbaru untuk Pasar 2025, Hadirkan Konsep Kekinian
Shin Tae-yong percaya dengan mental pemain
Pelatih asal Korea Selatan itu menegaskan Indonesia tidak gentar dengan kekuatan yang dimiliki lawan.
Shin menyebut punggawa Garuda Nusantara memiliki mentalitas yang kuat sehingga bisa menjadi modal untuk mengalahkan lawan.
Selama persiapan, Shin terus memberikan motivasi semangat kepada anak didiknya untuk memberikan performa maksimal di lapangan.
BACA JUGA:Tahun Baru 2025 di Depan Mata, Ini 6 Tempat Staycation di Ciamis Ternyaman yang Bisa Kamu Pilih
Pelatih berusia 53 tahun itu percaya peluang Timnas untuk meraih 3 poin sangat terbuka lebar.
Namun, dia juga mengakui tim tamu memiliki kualitas yang jauh unggul dibandingkan dengan timnya.
Bahkan, secara peringkat Jepang jauh di atas Indonesia. Saat ini, mereka menempati posisi 15 peringkat dunia.
Shin Tae-yong bersyukur semua persiapan yang digelar berjalan dengan baik serta semua pemain dalam keadaan siap tampil.
BACA JUGA:Brolendo Ciamis, Cemilan Khas yang Menggabungkan Kuliner Legendaris dan Kekinian
Kabar baiknya, Timnas akan diperkuat pemain asal FC Copenhagen Kevin Diks. Dia sudah diperbolehkan untuk debut bersama tim nasional termasuk menghadapi Jepang.