RADARCIAMIS.COM – Badan Kerja Sama Perguruan Tinggi Negeri (BKS-PTN) Wilayah Barat telah menggelar peluncuran awal program Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN) tahun 2025.
Prof Lusmeilia Afriani selaku Bendahara BKS-PTN menjelaskan SMMPTN Wilayah Barat merupakan satu-satunya skema seleksi mandiri yang dijalankan secara kolektif melalui konsorsium antar-PTN.
Rektor Universitas Lampung (Unila) ini menambahkan SMMPTN telah menjadi model pelaksanaan ujian yang adil, profesional, akuntabel, efesien, transparan dan bebas konflik kepentingan.
Dia menyatakan metode seleksi didasarkan pada ujian tulis komputer ini telah menunjukkan tingkat akurasi penilaian dan keterpilihan calon mahasiswa, seperti juga dilaksanakan pada Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT).
BACA JUGA: Daftar 16 Kosmetik Berbahaya, BPOM Sebut Dampak Mengerikan
BACA JUGA: Resmi dari Google Klaim Saldo DANA Gratis Rp150.000 Langsung Cair, Begini Caranya
Ketua SMMPTN Barat 2025 Prof Ibrahim menerangkan materi ujian mandiri alias SMMPTN sama seperti SNBT yaitu materi ujian tulis berbasis komputer (UTBK) tentang tes potensi skolastik, literasi Bahasa Indonesia, literasi Bahasa Inggris dan penalaran Matematika.
Rektor Universitas Bangka Belitung (UBB) tersebut menjelaskan biaya pendaftaran SMMPTN sebesar Rp 375 ribu atau tidak terjadi peningkatan dari tahun sebelumnya.
Kanal pembayaran ujian mandiri melibatkan empat bank mitra yaitu BNI, Bank Mandiri, BTN dan BSI. Pembayaran bisa dilakukan di teller bank, ATM atau mobile banking masing-masing mitra kerja.
Dia menyebutkan terdapat sebanyak 993 program studi yang ditawarkan dengan total kuota penerimaan mencapai 17.909 mahasiswa baru dari 28 perguruan tinggi negeri.
BACA JUGA: Main FunCrush Dapat Saldo DANA Gratis hingga Rp500.000 dengan Aplikasi Penghasil Saldo DANA 2025
BACA JUGA: Link Klaim Dana Kaget 23 April 2025 Dapatkan Saldo DANA Gratis Hari Ini
Prof Ibrahim juga mengimbau para lulusan jenjang SLTA yang belum berhasil dalam seleksi SNBP maupun SNBT untuk memanfaatkan peluang ini.
Kapan ujian mandiri dibuka?
Jadwal SMMPTN 2025 Wilayah Barat: