Laga Timnas Indonesia vs China Berlangsung pada Malam Takbiran Idul Adha 1446 H? Ini Jadwal Resmi dari AFC

Sabtu 19-04-2025,04:35 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Ruslan

JAKARTA, RADARCIAMIS.COM - Laga Timnas Indonesia vs China di kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga zona Asia bakal berlangsung jelang Hari Besar Islam, Idul Adha 1446 H.

Pertandingan Timnas Indonesia melawan China yang akan digelar pada malam hari bertepatan dengan malam takbiran Idul Adha.

Hal itulah yang akan membuat suasana laga Timnas Indonesia vs China berbeda dengan pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 sebelumnya.

Mengutip website AFC, jadwal Timnas Indonesia melawan China di laga Grup C akan berlangsung pada Kamis 5 Juni 2025.

Kick off pertandingan Timnas Indonesia versus China dimulai pada pukul 20.45 WIB.

Stadion yang akan digunakan pada pertandingan Timnas Indonesia ini yaitu Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.

BACA JUGA:Login Sekali Langsung Cuan! Cara Cepat Dapat Saldo DANA dari Super Birds, Aplikasi Penghasil Saldo DANA

Meski bakal berlangsung sebelum Hari Raya Idul Adha, diprediksi, antusiasme pecinta sepak bola tanah air untuk menonton laga ini ke stadion tetap tinggi.

Apalagi, pertandingan menghadapi China merupakan laga kandang terakhir Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga.

Saat ini, klasemen Timnas Indonesia masih berada di atas China. Anak asuh Patrick Kluivert berada di peringkat 4 Grup C.

Garuda Nusantara sudah mengumpulkan 9 poin atau unggul 3 poin dari China yang berada di posisi 6 klasemen.

Oleh karena itu, peluang Timnas Indonesia untuk mengalahkan tim tamu terbuka lebar.

Akan tetapi, Timnas Indonesia memiliki catatan buruk saat menghadapi China.

Pada leg pertama di kandang China, Timnas Indonesia merasakan kekalahan pertama di kualifikasi Piala Dunia 2026.

BACA JUGA:Hanya Klik Link! Cara Dapat Saldo DANA Gratis Rp758.000 dari DANA Kaget Resmi Hari Ini

Kategori :