Harga Samsung Galaxy A16 5G dan Spesifikasinya, Smartphone 5G Terjangkau dengan Fitur Premium

Sabtu 09-11-2024,14:00 WIB
Reporter : Andriansyah
Editor : Andriansyah

RADARCIAMIS.COM  - Harga Samsung Galaxy A16 5G dan Spesifikasinya, Samsung Galaxy A16 5G baru saja dirilis pada 25 Oktober 2024, memberikan opsi menarik bagi pengguna yang mencari smartphone 5G dengan harga terjangkau dan spesifikasi lengkap.

Dibanderol mulai dari Rp3.375.000 untuk model dasar dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal 128GB, Galaxy A16 5G menawarkan kinerja handal berkat teknologi dan komponen terbaru dari Samsung.

Samsung Galaxy A16 5G hadir dengan desain elegan, berdimensi 164.4 x 77.9 x 7.9 mm dan berat 200 gram.

BACA JUGA:Kevin Diks Tak Sabar Ingin Debut Bersama Timnas Indonesia, Siap Berikan Keringat untuk Garuda

Dengan pilihan warna Blue Black, Light Gray, Gold, dan Light Green, smartphone ini juga sudah dilengkapi dengan perlindungan IP54 yang tahan debu dan cipratan air, menambah daya tahan saat digunakan sehari-hari.

Bagian layarnya menggunakan teknologi Super AMOLED berukuran 6.7 inci dengan resolusi 1080 x 2340 piksel dan rasio 19.5:9.

Layar ini memiliki refresh rate 90Hz dan tingkat kecerahan hingga 800 nits, yang memungkinkan tampilan tetap jelas di bawah sinar matahari.

Samsung Galaxy A16 5G dirancang untuk performa optimal dengan dua opsi chipset, yaitu Exynos 1330 dan MediaTek Dimensity 6300, masing-masing didukung CPU octa-core untuk kelancaran multitasking.

Pengguna dapat memilih varian RAM antara 4GB, 6GB, dan 8GB dengan penyimpanan internal 128GB atau 256GB, yang masih dapat ditambah menggunakan microSDXC.

Untuk kebutuhan grafis, Samsung melengkapi perangkat ini dengan GPU Mali-G68 MP2 atau Mali-G57 MC2 yang mendukung aktivitas sehari-hari, seperti gaming, video, atau browsing, tanpa lag.

BACA JUGA:Terbaru, Ini Cara Cek Status Kepesertaan Bansos 2025, Bisa dari Rumah dengan Aplikasi Ini

Kamera Utama 50MP dan Kamera Selfie 13MP

Samsung Galaxy A16 5G mengusung konfigurasi kamera belakang triple dengan sensor utama 50MP (f/1.8), yang dapat menghasilkan foto berkualitas tinggi dan terang, terutama di kondisi cahaya rendah.

Kamera kedua adalah 5MP ultrawide untuk foto dengan sudut lebar, dan kamera 2MP makro untuk pengambilan gambar close-up.

Kamera depan 13MP memungkinkan selfie berkualitas dan mendukung perekaman video 1080p pada 30fps.

Kamera belakang juga dapat merekam video dengan resolusi yang sama, serta dilengkapi fitur gyro-EIS untuk hasil video yang stabil.

Kategori :